Sunday, May 30, 2021

Truk Pengangkut Material Terguling di Obel-Obel

TERGULING: Truk Fuso bermuatan material 40 ton terguling di Desa Obel-obel.

SELONG
-- Sebuah truk pengangkut material terguling di jalan raya Belanting-Kokok Putek, Desa Obel-obel, Kecamatan Sambalia,  Lombok Timur, Mingggu (30/5).

Dari keterangan saksi, Syarifudin, truk dengan nomor polisi DR 8662 AH tersebut terguling sekitar pukul 10:30 WITA. 

Dia menjelaskan, areal tempat tergulingnya truk bermuatan 40 ton milik PT Bunga Raya tersebut merupakan areal dataran rendah. Dimana tekstur tanah berlumpur. 

Tak heran jika bahu jalan tak mampu menahan beban truk seberat itu. Akibatnya, bahu jalan amblas dan menimbulkan kecelakaan.

"Tanah yang ada di kawasan tersebut berlumpur karena dataran rendah," ucapnya.

Pengendara truk tronton jenis fuso dengan merk UD tersebut bernama Jhon menuturkan, awal mula terjadinya kecelakaan tersebut ketika ia hendak memarkir kendaraan yang yang dikemudinya di bahu jalan. Tak berselang lama, truk tersebut terguling. Beruntung tidak ada korban jiwa pada peristiwa ini.

"Tadinya saya hendak parkir di sini, berselang beberapa menit saya parkir truk fuso tersebut terbalik,” tuturnya.

Sementara itu, warga setempat, Supriono mengaku khawatir dengan lalu lalang kendaraan besar tersebut. Selain berlumpur, jalan tersebut cukup sempit. 

Menurutnya, truk sebesar itu bisa saja menimbulkan kecelakaan yang mengancam keselamatan pengguna jalan lajnnya.

Atas kekhawatirannya itu, Supriono berharap kejadian serupa tidak terulang kembali. Dengan begitu, tidak mengancam keselamatan pengguna jalan lainnya.

"Kita khawatir jika truk fuso sebesar itu selalu lalu lalang di kawasan ini," ucapnya. (hs)

0 comments:

Post a Comment

Contact

Talk to us

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Dolores iusto fugit esse soluta quae debitis quibusdam harum voluptatem, maxime, aliquam sequi. Tempora ipsum magni unde velit corporis fuga, necessitatibus blanditiis.

Address:

9983 City name, Street name, 232 Apartment C

Work Time:

Monday - Friday from 9am to 5pm

Phone:

595 12 34 567