Monday, May 10, 2021

Diduga Nakal, 4 Perusahaan Ini Siap-siap Dipanggil Disnakertrans NTB

I Gede Putu Ariady

MATARAM
-- Sejak posko pengaduan THR dibuka Di as Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) NTB, tercata ada 4 perusahaan yang tidak pernah memberi THR bagi karyawannya.

"Empat perusahaan ini semuanya ada di Kota Mataram," beber Kepala Disnakertrans NTB, I Gede Putu Ariady, Senin (10/5).

Dari keempat perusahaan tersebut, dua diantaranya merupakan perusahaan perhotelan. Sementara dua lainnya yakni perusahaan dagang dan sebuah CV.

Keempat perusahaan ini anehnya sejak beroperasi sama sekali tidak memberi karyawannya Tunjangan Hari Raya (THR). Ulah nakal perusahaan-perusahaan ini diketahui setelah adanya laporan yang diterima pihaknya.

"Besok ini akan kita panggil perusahaan itu. Kita mau minta klarifikasi dari mereka," jelasnya.

Dalam klarifikasi nanti, Gede ingin memastikan apa kendala yang dihadapi perusahaan tersebut. Apakah kondisinya sebagai perusahaan yang sehat atau bagaimana.

Kendati membeber adanya 4 perusahaan nakal itu, saat diminta menyebutnya secara jelas, Gede memilih merahasiakannya.

Pilihan bungkam Gede ini disebutnya beralasan. Pihaknya terlebih dahulu ingin mengetahui kondisi internal perusahaan tersebut.

Andai nanti keempat perusahaan ini tercata sebagai perusahaan yang sehat, dipastikan akan ada sanksi yang diberikan sesuai regulasi yang berlaku. (jl)

0 comments:

Post a Comment

Contact

Talk to us

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Dolores iusto fugit esse soluta quae debitis quibusdam harum voluptatem, maxime, aliquam sequi. Tempora ipsum magni unde velit corporis fuga, necessitatibus blanditiis.

Address:

9983 City name, Street name, 232 Apartment C

Work Time:

Monday - Friday from 9am to 5pm

Phone:

595 12 34 567