GOWES; Bupati Lombok Barat, H Fauzan Khalid bersama rombongan saat menjajal jalur Bukit Cacing.
GERUNG -- Tahu Bukit Cacing? Bukit yang terletak di Desa Taman Sari, Kecamatan Gunungsari Lombok Barat sangat populer bagi kalangan goweser (para pesepeda) MTB.
Bukit ini nyaris tak pernah sepi dijajal setiap hari. Selalu ada saja para goweser yang berdatangan menjajal tantangan yang disajikan tempat ini.
Bukan tanpa sebab para goweser menjadi Bukit Cacing sebagai pilihan fun track bersepeda. Jalur yang dimiliki relatif menantang dan menyajikan panorama keindahan yang luar biasa.
Di puncak bukit ini, para goweser atau pengunjung bisa menyaksikan seantero Kota Mataram dengan hamparan laut yang menembus pandang hingga ke Pulau Bali.
Sejak bukit ini ramai dikunjungi rupanya berimbas baik bagi warga sekitar. Manfaatkan ramainya kungjungan itu, warga sekitar juga menyajikan aneka barang jualan. Roda ekonomi bergerak.
Sedianya, di jalur Bukit Cacing, ada lahan warga yang disisir para goweser. Belakangan, lahan seluas 2,5 hektar itu dibebaskan oleh Pemkab Lombok Barat.
Tak hanya pembebasan. Arena track dan jalur pun diperbaiki lewat Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Lombok Barat.
Minggu kemarin (28/3), Cacing Fun Track ini diresmikan oleh Bupati Lombok Barat, H Fauzan Khalid.
Keberadaan Bukit Cacing, rupanya tak lepas dari gigihnya anggota Pokdarwis C Guard Community Rider Gunungsari. Dari tangan mereka inilah yang menyulap Bukit Cacing hingga seperti saat ini.
Bupati Fauzan mengaku bangga dengan oara anggota Pokdarwis tersebut. Segala harapan para Pokdarwis akan diupayakan realisasinya demi tatakelola dan kemajuan destinasi tersebut.
"Semoga segera kita tindak lanjuti," ucapnya.
Ia juga mengatakan setelah pembebasan lahan ini akan segera dilakukan penataan. Dalam prosesnya nanti melibatkan orang yang ahli dalam track.
"Tujuannya kedepan supaya track ini mendapatkan sertifikat nasional sehingga tidak hanya digunakan sebagai hobi, tetapi bisa digunakan sebagai tempat pertandingan resmi dan bisa menjadi terkenal dan ramai," ujar Fauzan.
Fauzan juga mengajak masyarakat untuk tidak cepat bosan dalam mengelola track tersebut.
Sebelumnya, Ketua Pokdarwis C Guard Community Rider, Maliki menceritakan. Awalnya jalur sepeda ini dibuka dengan sistem sewa lahan dari warga sekitar. Lewat kepedulian dari Pemkab Lombok Barat dan dukungan dari ketua DPRD setempat, pihaknya bisa membuat cacing fun track menjadi lebih bagus.
Bukit Cacing diincar para goweser bukan saja karena track dan panorama yang dimiliki. Jalur bersepeda ini relatif yang terdekat dengan Kota Mataram. Praktis, tidak sedikit goweser menghabiskan senja di tempat tersebut. (jl)
0 comments:
Post a Comment