Thursday, September 3, 2020

OJK Apresiasi Program Lotim Berkembang

SEREMONI: Inilah suasana peluncuran kegiatan Lotim berkembang.

SELONG--Pemkab Lombok Timur akhirnya meluncurkan program Berkembang yang digagas beberapa waktu lalu. Program ini berupa pemberian bantuan bagi peternak sapi.

"Program Lombok timur berkembamg ini memiliki manfaat bagi pertenak-peternak kecil. Dimana peternak bisa mendapatkan pinjaman tanpa bunga," ucap Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) NTB, Farid Faletehan, Kamis (3/9).

Dalam program ini, diharapkan peternak-peternak kecil bisa mendapatkan pinjaman tanpa bunga. Artinya, tanpa bunga dimaksud yakni bantuan KUR dengan bunga 6 persen disubsidi oleh Pemkab Lotim.

Kendati disubsidi, para peternak diberikan pula asuransi Jasindo. Nantinya nasabah yang menggunakan program Lombok Timur Berkembang ini yang sudah 0 persen bunga juga akan ditangani ansuransi.

"Nasabah yang mengggunakan program ini, baik yang hilang ataupun meninggal itu di-cover ansuransi," jelasnya.

Farid berharap, selain Pemkab Lotim, hendaknya pemerintah daerah ynag Lian di NTB juga membuat program serupa. Ini karena program ini dianggap sangat memudahkan masyarakat. (cr-zaa) 


0 comments:

Post a Comment

Contact

Talk to us

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Dolores iusto fugit esse soluta quae debitis quibusdam harum voluptatem, maxime, aliquam sequi. Tempora ipsum magni unde velit corporis fuga, necessitatibus blanditiis.

Address:

9983 City name, Street name, 232 Apartment C

Work Time:

Monday - Friday from 9am to 5pm

Phone:

595 12 34 567